Tantangan Cyber Security 2024 bagi Bisnis dan Perusahaan
Menurut laporan Global Cybersecurity Outlook 2024, serangan cloud serta pemanfaatan AI dan ML akan menjadi tantangan cyber security 2024.
Catatan: Anda ingin mendapatkan Gratis Security Assessment eksklusif dari Cisco Umbrella? daftarkan diri anda sekarang! Ingat penawaran ini terbatas hanya untuk 30 pendaftar pertama. Jika anda membutuhkan Solusi IT lainnya, kami memiliki berbagai layanan Jasa IT Terbaik yang dapat menyesuaikan dengan kebutuhan anda.
Selain itu, masih banyak tren lainnya yang menunjukkan bahwa ancaman cyber semakin cerdas, bahkan sulit terdeteksi.
Namun, tantangan bagi perusahaan bukan hanya dari luar, melainkan juga bagaimana Anda memperkuat keamanan internal dan infrastruktur IT.
Dalam konteks ini, perusahaan membutuhkan perlindungan yang adaptif untuk menghadapi macam-macam tantangan tersebut.
Sebagai panduan, di sini kami akan membahas apa saja tren dan tantangan cyber bagi perusahaan, baik secara global maupun di Indonesia.
Topik yang akan dibahas:
Apa Saja Tantangan Cyber Security 2024?
Merangkum dari berbagai sumber, berikut kami sajikan data dan fakta mengenai tantangan cyber security yang akan dihadapi perusahaan pada tahun 2024:
1. Ancaman AI dan Machine Learning
Seperti yang sudah dijelaskan di awal, salah satu tantangan cyber security terbesar tahun 2024 adalah AI dan ML.
Dari sisi keamanan, AI sebenarnya dapat membantu menganalisis ancaman secara real-time, memberikan respons yang baik, serta sistem yang lebih cerdas.
Namun, hadirnya AI juga meningkatkan ancaman keamanan, sehingga Anda harus cermat dalam mengelola risiko.
Bagi perusahaan, penggunaan AI mungkin menghadirkan tantangan terkait privasi data, kerancuan data, kerentanan alat AI, dan lainnya.
2. Ransomware yang Semakin Canggih
Contoh tantangan cyber security 2024 yang kedua adalah ancaman ransomware. Hati-hati karena ini akan lebih canggih dari yang sudah-sudah.
Baca Juga: ChatGPT Security Risks: Potensi Risiko & Cara Menghindarinya
Memasuki tahun 2024, tren serangan ransomware tetap tinggi. Bahkan, kasus ransomware perusahaan-perusahaan di Indonesia naik dua kali lipat pada 2023.
Supply chain attack, yang kata CISSReC akan ngetren tahun 2024, sepertinya menjadi metode populer untuk mendistribusikan ransomware.
Di sisi lain, ransomware bertenaga AI juga tak kalah berbahaya. Jadi, perusahaan harus menyiapkan upaya pencegahan terbaik.
3. Serangan Phishing Berevolusi
Phishing menjadi tantangan cyber security yang cukup menyulitkan perusahaan di seluruh dunia saat ini.
Alasannya, para penyerang mulai memanfaatkan teknologi AI, cloud, hingga IoT, untuk merekayasa jebakan dengan sangat meyakinkan.
Jangan pernah anggap remeh phishing karena faktanya, perusahaan-perusahaan besar seperti Google, Facebook, dan Sony Pictures, pernah menjadi korban.
Untuk menghadapi tantangan phishing 2024, aplikasikan praktik keamanan terbaik sekaligus tingkatkan kesadaran cyber semua karyawan.
Tahukah Anda? Bisnis kecil cenderung menerima serangan phishing 350% lebih banyak daripada perusahaan besar. ~ StationX
4. Keamanan Kerja Jarak Jauh dan Hybrid
Prediksi tantangan cyber security 2024 selanjutnya adalah keamanan perusahaan yang menerapkan sistem kerja jarak jauh (remote) dan hybrid.
Meski sistem kerja seperti ini sudah lazim, tetapi 88% perusahaan masih bingung dalam menerapkan langkah-langkah cyber security yang efektif.
Tantangannya adalah banyak perusahaan belum beralih dari keamanan tradisional, yang mana hanya melindungi karyawan di lingkungan kantor.
Hal ini jelas mendorong perusahaan untuk segera mengadaptasi solusi keamanan yang lebih komprehensif, contohnya Cisco Umbrella.
5. Keamanan Perangkat IoT
Sekarang perusahaan juga gencar mengadopsi IoT untuk kebutuhan kantor. Namun, secara tidak langsung hal ini turut memperbesar potensi serangan.
Kuncinya adalah melindungi setiap perangkat yang terhubung karena umumnya IoT tidak memiliki keamanan bawaan yang memadai.
Jangan sampai IoT kantor Anda dibobol, sehingga penyerang mendapatkan akses untuk melakukan aksinya.
Salah satu contoh serangan IoT yang menghebohkan dunia adalah malware Mirai. Malware ini mengubah IoT menjadi botnet untuk melancarkan DDoS.
6. Keamanan Cloud Environment
Selain AI dan ML, tren tantangan cyber security 2024 yang juga kami sebutkan di awal adalah keamanan cloud.
Baca Juga: 8 Tips Perlindungan Ransomware untuk Bisnis Paling Ampuh
Dengan perkirakan 93% bisnis beralih ke cloud pada 2027, maka keamanannya sudah pasti membutuhkan perhatian khusus.
Bukankah keamanan cloud adalah tanggung jawab penyedia layanan cloud (CSP)?
Tidak! Ini menjadi tanggung jawab bersama antara Anda (pelanggan) dan CSP.
Baca lebih lengkap penjelasan Edavos tentang keamanan cloud.
7. Pelatihan Kesadaran Keamanan Cyber
Laporan tantangan cyber security 2024 Verizon mengungkap sebanyak 74% kasus pelanggaran data terjadi akibat kelalaian manusia.
Faktornya bermacam-macam, mulai kesalahan, penyalahgunaan hak akses, social engineering, pencurian kredensial, dll.
Penyerang biasanya memanfaatkan karyawan sebagai keamanan terlemah di perusahaan dengan menggunakan phishing.
Di tengah tantangan keamanan cyber yang semakin canggih, setiap perusahaan seharusnya wajib melaksanakan pelatihan kesadaran keamanan bagi karyawan.
8. Biaya untuk Keamanan Cyber Semakin Besar
Statista memproyeksikan pasar cyber security global menyentuh angka US$162 miliar pada 2023. Kemudian jumlahnya terus naik hingga $256,5 miliar pada 2028.
Pertumbuhan signifikan ini tentunya tidak lepas dari peningkatan anggaran belanja perusahaan untuk kebutuhan keamanan cyber mereka.
Berdasarkan porsinya, proteksi infrastruktur, keamanan jaringan, dan IAM menjadi segmen yang menghabiskan anggaran paling besar.
Anda bisa menggunakan Cisco Umbrella jika ingin mendapatkan perlindungan menyeluruh dengan biaya yang lebih hemat.
9. Supply Chain Attack
Istilah ini mungkin relatif baru bagi sebagian orang. Jadi, kami akan menjelaskan terlebih dahulu definisinya.
Baca Juga: Review Cisco Umbrella
Supply chain attack terjadi ketika penyerang mengakses jaringan perusahaan melalui vendor, pemasok, atau bagian lain dari supply chain.
Secara umum, mereka memanipulasi firmware, perangkat lunak, perangkat keras, atau layanan yang digunakan oleh perusahaan Anda.
Sebagai contoh, penyerang menyisipkan kode berbahaya ke dalam aplikasi open source yang perusahaan Anda gunakan agar bisa menginfeksi sistem.
Serangan memanfaatkan supply chain sudah sering terjadi dalam beberapa tahun terakhir dan kemungkinan terus meningkat pada 2024.
10. Serangan Orang Dalam
Banyak pengamat melihat bahwa serangan orang dalam akan menjadi tantangan cyber security 2024 di Indonesia.
Faktanya, 30% biang pelanggaran data ternyata berasal dari karyawan perusahaan itu sendiri. ~ Verizon
Oleh karenanya, perusahaan disarankan membuat kebijakan yang dapat memonitor sekaligus mengontrol aktivitas pengguna di dalam jaringannya.
Contoh kasus yang sempat heboh pada 2022 adalah ketika seorang karyawan Yahoo mencuri 570.000 halaman kode sebelum pindah ke perusahaan lain.
Kebocoran data tersebut mengakibatkan si karyawan menghadapi konsekuensi hukum, sementara Yahoo rugi secara finansial.
Bagaimana Sebaiknya Perusahaan Menghadapi Tantangan Tersebut?
Untuk menghadapi tantangan cyber security di era revolusi industri 4.0, perusahaan perlu mengambil tindakan proaktif untuk mengurangi risiko, seperti:
- Mengadakan pelatihan keamanan cyber secara teratur untuk semua karyawan.
- Implementasi solusi pemantauan keamanan dan deteksi dini yang canggih.
- Memperbarui semua perangkat lunak dengan patch keamanan teranyar.
- Pertimbangkan untuk bermitra dengan penyedia layanan keamanan cyber profesional seperti Edavos.
- Melakukan vulnerability assessments dan penetration test.
Dengan mengambil langkah-langkah di atas, perusahaan dapat mempersiapkan diri dengan lebih baik untuk menghadapi era revolusi industri 4.0.
Solusi Cyber Security untuk Berbagai Tantangan Keamanan
Penjelasan mengenai tantangan cyber security global di atas menunjukkan bahwa perusahaan akan menghadapi ancaman yang semakin kompleks.
Dengan begitu, meningkatkan keamanan cyber perusahaan harus menjadi prioritas bagi para pemimpin industri.
Kami sudah menjelaskan beberapa langkah untuk memperkuat keamanan perusahaan Anda, namun itu saja belum cukup.
Tingkatkan keamanan perusahaan Anda dengan layanan keamanan canggih dan terintegrasi untuk melindungi aset penting, seperti Cisco Umbrella dari Edavos. Kami menyediakan solusi IT terdepan untuk pengalaman yang seamless dan perlindungan yang andal.
Hubungi kami untuk menggunakan layanan Cisco Umbrella. Edavos akan memastikan infrastruktur teknologi perusahaan Anda beroperasi secara efisien untuk meningkatkan produktivitas dan keamanan.